"

Rendang Kluwek Daging Sapi Yang Nikmat

Rendang Kluwek Daging Sapi Yang Nikmat

Jajanpasarindo.blogspot.com Untuk kesempatan kali ini kita mau berbagi resep unik yang bahan utamanya adalh daging Sapi yang bikin unik karena kita mau membuat rendang yang bumbunya dari Kluwek, belum banyak orang memanfaatkan kluwek ini untuk dijadikan bahan dasar pembuatan rendang, sebenarnya ada rasa yang has dari kluwek yang tidak dimiliki oleh bahan masakan yang lain. Untuk lebih jelasnya yuk kita langsung praktek aja...
Ikuti Langkah - langkahnya yah bunda...

Bahan-bahan

1 kg daging sapi cincang kasar
1 kg santan kental
1 kg kluwek
500 gr cabai merah
10 biji bawang merah
10 biji bawang putih
1 sdt garam
1 sdt lada
1 sdt ketumbar
1 sdt jinten
3 biji kapulaga arab
5 biji klebat
1/6 pala
3 biji kemiri
daun salam
serai
lengkuas
1 butir sedang gula merah
daun jeruk
air asam jawa
3 butir telur kocok



Langkah

3 menit
Haluskan Bumbu -bumbu (saya pakai manual, bisa juga pake blender)
Setelah lembut sisihkan
Ambil daging kluwek melalui mulutnya. Jangan sampai hancur kulitnya karena mau di pakai lagi.
Haluskan dengan blender. Jangan lupa di tambah air/santan.
Tumis bumbu halus dg minyak sampai harum.
Masukan serai,daun salam,daun jeruk, lengkuas.
Masukan daging kluwek yang sudah di haluskan
Masukan daging sapi yg sudah di cincang kasar
Tambahkan santan kental
Masak dengan api kecil dan tunggu sampai menyusut. Sesekali di aduk biar tidak gosong bawahnya...
Setelah menyusut masukan kocokan telur sambil di aduk sampai rata
Terakhir masukan kulit kluwek dan aduk-aduk sambil dimasukan kedalam nya...
Jadi deh.... Enak di santap dengan nasi panas...

Artikel lainnya : Resep Es Dawet Ireng (Hitam) Istimewa Khas Dari Purworejo Jawa Tengah

0 Response to "Rendang Kluwek Daging Sapi Yang Nikmat"

Posting Komentar